Tentang Blog

Wednesday, December 14, 2022

Antisipasi HP bermasalah, hilang atau rusak

Selamat tinggal HP redmi 9A yang sudah menemani ke mana-mana. Menyesal sebenarnya karena banyak foto foto jalan-jalan yang disimpan di dalamnya. Ada banyak kenangan, meskipun kualitas kameranya tidak bagus- bagus amat. Padahal landscape dan pemandangan lainnya bagus-bagus. Ada foto sewaktu ke Amerika, Vietnam, Singapura. Ada video-video koleksi pribadi yang mengingatkan mengenai pengalaman yang sudah dilewati. 

Ah ya sudahlah, don't too attach too memories and places. Lesson learnednya saja. 
Pertama untuk orang seperti saya harus beli semua jenis pelindung HP. Harus lengkap. Kedua biasakan menaruh handphone di tempat yang aman. Tidak boleh sejajar tangan karena bisa kena sikut lalu jatuh. Itulah yang terjadi pada HP saya sebelumnya. Jadi selalu menaruh benda tersebut di depan. Handphone sekarang sudah kebutuhan. Kerjaan bisa bisa tidak lancar. 

Berikutnya pastikan selalu hapus foto tidak penting dan kemudian sisa foto yang terpilih harus dipindahkan baik ke laptop maupun drive atau terintegrasi dengan google photos. 

Pastikan selalu mengingat password dan aplikasi-aplikasi penting seperti mobile banking, whatsapp, dana, dll. Kalau rusak HP masih bisa bersyukur karena masih ada nomor telpon dibandingkan yang hilang, raib entah mengapa. Bukan materi, rejeki bisa datang lagi namun nomor HP nya ini yang penting. Untuk itu, harus selalu update security info jangan hanya nomor telpon tetapi juga alamat email. 

Apa lagi ya? Ada saran? 

No comments:

Post a Comment

Membahagiakan Anak-anak

Dalam dua bulan ini karena lagi musim tahun ajaran baru, saya  menyisihkan rejeki untuk belanja-belanja pernak pernik lucu, semacam buku dia...